Ditenggarai Hindari Kejaran Petugas Usai Tawuran 7 Mayat Terapung di Kali Bekasi

METROINDONEWS.COM, BEKASI – Butuh pengawasan orang tua dan peran serta masyarakat. “Mengingat tanpa hal itu kecil kemungkinan kegiatan kalangan remaja di luar dapat terpantau dengan baik.

Diketahui warga Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Kota Bekasi Jawa Barat geger usai penemuan tujuh jenazah yang mengapung di Kali Bekasi pada Minggu (22/9). Sementara ke tujuh mayat tersebut berjenis kelamin pria.

Berdasarkan keterangan di lapangan, jenazah pertama ditemukan mengapung di Kali Bekasi oleh seorang warga yang sedang mencari kucing sekitar pukul 5.30 WIB pagi.

Setelah itu, dia langsung menginformasikan warga lain dan menemukan empat mayat lainnya mengambang.

Sehingga warga segera menghubungi petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bekasi yang langsung melakukan evakuasi sekitar pukul 7.00 WIB dengan melibatkan PMI dan Polri.

Dalam proses evakuasi tersebut, tim evakuasi menemukan dua jenazah lain. Sedangkan ketujuh jenazah tersebut tidak mengantongi identitas.

“Bergerak cepat, petugas membawa ketujuh jenazah ke RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan identifikasi identitas dan penyebab kematian korban”.

Hingga kini, petugas dan warga masih terus melakukan penyisiran di sekitar Kali Bekasi untuk memastikan keberadaan korban lainnya. “Kami masih proses pendalaman, masih kita lakukan penyelidikan lebih lanjut”. Maka kami masih belum bisa simpulkan, masih mendalami,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Audy Joize Oroh, saat dihubungi, Minggu (22/9).

Penemuan mayat tujuh pria itu terjadi pada pukul 08.00 WIB hari ini. Audy mengatakan pihaknya saat ini masih memeriksa sejumlah saksi untuk mengungkap identitas para korban.

Informasi ketujuh jasad pria di Kali Bekasi diduga terlibat tawuran itu disampaikan oleh Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Bekasi, Priadi Santoso. Dia mengatakan, dari keterangan sejumlah saksi, diketahui adanya peristiwa tawuran pada Sabtu (21/9) dini hari.

Priadi menyebut para korban yang ditemukan tewas di Kali Bekasi ini diduga terlibat tawuran dan mencoba menghindari kejaran petugas.

(CNN/DN/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250